.
*PENDIDIKAN AQIL BALIGH*
*AQILBALIGH* adalah kondisi dimana seorang manusia sudah mampu memikul beban syariah, bukan hanya dalam ibadah mahdhoh seperti sholat dan zakat tetapi juga dalam mencari nafkah, menikah dan bahkan jihad dalam bidang sosial, ekonomi dan beragam bidang lainnya.
Dalam perspektif peradaban, aqilbaligh adalah kondisi tercapainya awal dari peran peradaban seorang manusia untuk kemandirian dan kebermanfaatannya bagi alam dan kehidupan.
*BALIGH* adalah kedewasaan biologis. *AQIL* adalah kedewasaan psikologis, spiritual, sosial, bahkan finansial. Tercapainya Baligh dan tercapainya Aqil sebaiknya tidak boleh terlalu senjang untuk meminimalisir dampak buruk masa transisi.
Lahirnya generasi *AQILBALIGH* adalah bukti bahwa pendampingan orangtua dalam merawat fitrah anak selama ini berhasil menghantarkan mereka mencapai peran peradaban ketika *AQILBALIGH*.
Kesenjangan yang panjang antara *AQIL* dan *BALIGH* mengakibatkan kerentanan luarbiasa pada generasi muda. Kasus Narkoba, LGBT, depresi dan sebagainya dikarenakan kesenjangan ini. Generasi *AQIL BALIGH* adalah kemestian sejarah dan syarat tegaknya sebuah peradaban.
Generasi *AQILBALIGH* tentu harus dipersiapkan sebaik-baiknya. Setiap orangtua yang gagal membentuk putra putrinya menjadi generasi *AQILBALIGH* adalah orangtua yang sudah siap kehilangan hak pentingnya, yaitu Doa Anak Shaleh, yang dididik sejak kecil. Orangtua yang seperti ini harus siap menghadapi *HUTANG* dan *TAGIHAN HUTANG* akibat kelalaiannya menjalankan *AMANAH MENDIDIK ANAK SEJAK KECIL*.
.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar